SAAT AKU HARUS MEMILIH..........

Hari itu aku bener - bener galau , saat akreditasi usai tepatnya hari selasa yang lalu setelah visitasi dari team penilai pulang, bapak kepala sekolah mengumpulkan kami semua, para guru yang terlibat baik PNS maupun GTT dan para karyawan, saat itu pak rudy menyampaikan ucapan terimakasih atas kerja sama guru - guru, karyawan SDN BULAK RUKEM I No.258 Surabaya yang telah membantu suksesnya akreditasi hari ini dan perlu ditingkatkan apa - apa yang sudah baik,sedangkan yang belum baik segera diperbaiki dan di benahi hingga menjadi baik,ending dari evaluasi dan sambutan bapak kepala sekolah tiba - tiba beliau mencariku,
" butri,...butri... mana butri ???"
"dalem pak, ada apa ??sahut ku
"tolong carikan bis untuk kita pergi ke malang hari minggu , 24 Agustus 2014 besok" kata pak rudy
saat itu darahku seakan berhenti mengalir, otakku teras beku dan tiba - tiba aku merasa seperti orang yang linglung.....
itu semua karena tanggal yang diajukan pak Rudy bersamaan dengan tanggal aku mengadakan acara halal bihalal pengurus BKPRMI di tanah merah,madura
inilah saat yang paling aku benci, aku harus berada di tempat dan situasi yang berbeda dalam waktu yang bersamaan.
walau dengan berat hati aku mengiyakan perintah beliau , namun sebisa mungkin aku ijin untuk tidak ikut,karena aku tidak mungkin membatalkan acara yang sudah jauh - jauh hari aku buat bersama sahabatku hanya karena acara ke Malang.
namun apa hendak dikata hingga hari sabtu aku tidak menemukan jawaban boleh tidak ikut, mau tidak mau suka atau tidak suka aku harus bisa ikut, artinya aku harus memilih!!
Ya Allah tolonglah hambaMU...........