KBS jadi Destinasi Pamungkas


KBS jadi Destinasi Pamungkas

Welcome to Kebun Binatang Surabaya

Kemasyhuran kebun binatang surabaya memang tak diragukan lagi apalagi usianya telah mencapai lebih dari satu abad, sehingga mengundang perhatian wisatawan lokal maupun internasional dan menjadi Bonbin dengan koleksi terlengkap se – Asia Tenggara

Tepatnya didirikan pada tanggal 31 Agustus 1916 oleh SK Gubernur Jendral Belanda dengan nama Soerabaiasche Plantenn-en Dierentuin atau Kebun Botani dan Binatang Surabaya

Kesempatan terakhir sebelum kembali ke Martapura Kalimantan Selatan digunakan sebaik-baiknya oleh keluarga ustadzah Normaziah untuk berpetualang di KBS bersama suami dan putra-putrinya.

Dengan membayar tiket Rp 15.000 per orang mereka bisa melihat ribuan koleksi binatang yang terawat dengan baik dan ada 351 spesies yang terdiri dari spesies mamalia, reptilia, aves, hingga pisces dan masih banyak lagi.


Kepolosan yang dilakukan para satwa disini sering kali membuat para pengunjung tertawa sehingga dapat menciptakan suasana yang senang dan gembira , apalagi pihak KBS juga memperbolehkan memberi makan pada hewan tertentu seperti jerapah dengan menyediakan aneka sayur dan buah seharga Rp 10.000 perkeranjangnya.

Tak hanya itu , wahana lain yang tak kalah mempesona juga disediakan seperti lokasi foto yang Instagramable sehingga pengunjung bisa mengabadikan momen sepuasnya dan bisa langsung di unggah di media sosial masing-masing.

"Saya suka Surabaya dan ternyata kebun binatang surabaya sangat luas dan menyenangkan dengan keasrian tanaman dan kebersihannya membuat kami betah berlama-lama berpetualang disana " kesan ustadzah Normaziah

Read More

Koleksi Buku Dongeng Nusantara Hadiah Miss Janti Tuk KB TAAM Avicenna

Koleksi Buku Dongeng Nusantara Hadiah Miss Janti Tuk KB TAAM Avicenna

Miss Janti Family and Me

Smartphone kesayangan ku berdering , dan kulihat ada Miss Janti tertulis di layar kaca yang segera kuangkat dan bilang "say hello" , tak kusangka ternyata beliau sedang ada di kota Surabaya tepatnya di galaksi mall bersama suami dan putri semata wayangnya.

Dengan penuh suka cita kulajukan matic merah  dari SDN Bulak Rukem I No 258 Surabaya menuju mall terkeren yang belum pernah kujelajahi walau jaraknya tak lebih dari dua puluh lima menit dari rumah.

Rasa rindu yang membuncah saat mendengar kabar keberadaan Miss janti membuatku bersemangat untuk segera berjumpa dan berkenalan dengan pejuang literasi dari dua negara yang berbeda namun sudah terikat janji suci pernikahan yang membuahkan satu putri cantik jelita.

Miss Janti asli Indonesia dan Mr. Paul orang Amerika menjadi pasangan serasi yang memiliki pribadi luar biasa dalam mengembangkan budaya literasi di lembaga pendidikan yang didirikannya dengan nama Janpau di Nusa Tenggara Barat.

Pribadinya yang baik , peduli , empati dan senang berbagi tak bisa dipungkiri karena tercermin dari setiap kata yang terucap saat sharing pengalaman dalam memperjuangkan hak anak Indonesia untuk memperoleh pendidikan yang layak dan bermutu melalui lembaga yang dikelolanya.

Keberhasilan sebagai pemenang Gernas baku tahun 2019 yang telah mempertemukan kami dikali kedua kali ini banyak membawa keberkahan bagi kami utamanya bagi KB TAAM Avicenna Surabaya , pasalnya kami dapat hadiah satu set buku dongeng Nusantara  tuk melengkapi koleksi perpustakaan lembaga kami.

Tak bisa diungkap dengan kata , yang pasti apa yang hari ini terjadi adalah karena campur tangan Tuhan Yang Maha Kuasa akan indahnya berbagi dengan sesama tanpa melihat apa agama kita , apa suku ras kita bahkan dari golongan mana kita berasal 

Indahnya berbagi , indahnya peduli dan indahnya saling memotivasi menjadi pemersatu pejuang literasi yang terangkum dalam satu rangkaian bhinneka tunggal ika dalam naungan negara kesatuan republik Indonesia
Read More

Dari Martapura Ke Atlantis land Surabaya

Dari Martapura Ke Atlantis land Surabaya


Luar biasa sahabat ku yang satu ini , seakan tak ada capeknya setelah kemarin seharian menjelajah tanah Jawa tuk napak tilas perjalanan wali limo di jalur Pantura dari Surabaya hingga ke Tuban , hari ini berpuas diri seharian di Atlantis land kenpark Surabaya, 27/12/19

Dari Martapura Kalimantan Selatan Ustadzah Normaziah khusus berlibur ke Surabaya bersama suami dan ketiga anaknya seakan terbayar semua haus dan dahaga akan keindahan dan kemasyhuran kota pahlawan yang makin mendunia 

Semua wahana yang tersedia di Atlantis land tak luput dari petualangan mereka berlima mulai dari Diorama ,Tea Cup ,Star Dancer , Space Fighter , Dino Land , Music Express , Misteri Atlantis , Kids Kingdom , Carousel , rumah lilin ,  Wave Swinger ,  Bumper Car Junior , Atlantis Waterland hingga Rumah salju atau rumah es telah dicobanya 

Tak rugi kiranya dengan membayar tiket masuk Rp 125.000 perorang bisa menikmati berbagai wahana sepuasnya tanpa harus diburu waktu karena tujuan utama ziaroh telah terlaksana di satu hari sebelumnya , dan hari ini dipuaskan dengan happy fun tiada tara.

Selamat berlibur di Surabaya dan selamat bersenang-senang bersama keluarga tercinta , semoga liburan mendatang bisa jumpa lagi dengan suasana yang lebih menyenangkan 😍
Read More

Nasi Bakar Coffe Mocca Miss Janti Alihkan Duniaku

Nasi Bakar Coffe Mocca Mis Janti Alihkan Duniaku

Mis Janti Family and Me

Masih belum percaya dengan hadiah buku yang fantastis harganya , hari ini surprise kedua telah menungguku dari keluarga Miss Janti Family di restauran mahal yang tersedia di galaxy mall Surabaya.

Lembar demi lembar aneka makanan yang tertulis di buku menu mulai kubuka satu persatu dan hampir semua nya tak kukenali jenisnya sehingga agak ragu juga kalau diminta memilih satu dari sekian menu yang tertulis 

Belum genap dengan kebingungan menu yang dipilih mataku mulai berpindah ke angka-angka yang tertera diatas gambar setiap menu dan membuatku makin ragu tuk memilih karena harganya yang fantastis dan tak masuk diakal semisal air mineral ukuran 600 ml bisa seharga Rp 19.000 apalagi minuman berwarna dengan segala jenis dan rasa.

Namun dengan sigap dan sangat meyakinkan Miss Janti dan Mr. Paul suaminya menguatkan ku sambil berujar " pilih aja apa yang bunda suka tak usahlah memikirkan angka" ujar Mr. Paul dengan bahasa Inggris nya yang di translate oleh Miss Janti 

Mr. Paul yang sangat menyenangkan dengan guyonan-guyonan ringannya berhasil memecahkan suasana dan menjadikan meja makan kita terasa hidup dan penuh kenangan indah , salah satu contoh saat beliau mengeluarkan sebotol saus sambel yang dibawanya dari Hongkong sambil bilang "danger" yang diterjemahkan Miss Janti dengan kalimat "awas hati-hati dengan rasa pedasnya"

Sepiring nasi bakar rasa ikan dengan ayam bakar yang empuk serta telur bumbu Bali makin sempurna dengan segelas es coffee Mocca yang harganya fantastis jadi terasa makin lezat dengan cocolan sambel pedas dari Hongkong

Bahagiaku tak terkira ketika obrolan ringan seraya menikmati lezatnya menu yang disajikan menambah kekaguman ku akan trio pejuang literasi dari Nusa Tenggara Barat yaitu  mereka berdua dan Violetta putri semata wayangnya yang cantik jelita seperti boneka Barbie

"Terimakasih Tuhan , Kau kirimkan orang baik diantara orang-orang baik yang singgah dan memberi warna di kehidupan ku dalam berjuang mencerdaskan anak bangsa melalui lembaga kecil di pinggiran pantai diantaranya Miss Janti sekeluarga , doaku semoga beliau selalu diberikan kesehatan dan kesuksesan Aamiin" batinku dalam doa 
Read More

Ada Kisah Balas Budi Dibalik Ikan Talang

Ada Kisah Balas Budi Dibalik Ikan Talang 

Ziaroh Makam Sunan Drajat Lamongan

Perjalanan religi selanjutnya adalah ziarah ke makam Sunan Drajat atau Raden Qosim bin Raden Ahmad yang memiliki kisah balas Budi dibalik kebaikan ikan talang atau ikan cucut yang telah menyelamatkan nya

Suatu hari Sunan Ampel pernah mengarahkan Sunan Drajat untuk datang ke lamongan dengan menggunakan perahu, namun ketika di tengah laut perahunya karam dan datang seekor ikan talang yang menyelamatkan dan membawa Sunan Drajat ke tepi pantai lamongan.

Karena kejadian itu Sunan Drajat tidak memperbolehkan keturunannya memakan ikan talang dan sampai sekarang penduduk di lamongan tidak memakan atau menjual ikan talang.

Beruntung waktu yang terus bergulir bisa dimaksimalkan oleh keluarga besar Ustadzah Normaziah dari Martapura Kalimantan Selatan yang sedang berlibur ke pulau Jawa untuk napak tilas jejak wali songo.

Sesungguhnya di balik nama besar ada kisah teladan yang patut dicontoh menjadi catatan bagi kami para penerus perjuangan wali untuk tetap Istiqomah membumikan Al-Quran dan menegakkan panji-panji Islam

Allahu Akbar 💪
Read More

Kapal Nabi Nuh Zaman Now

Kapal Nabi Nuh Zaman Now

Didepan perahu besar

Perjalanan pesisir pantai Utara Jawa merupakan perjalanan yang sangat menyenangkan dan sayang kalau tak diabadikan 

Dari makam Sunan Bonang banyak perhau - perahu nelayan yang sangat bagus dan mengundang wisatawan yang berlalu untuk singgah sejenak sekedar mengabadikan momen tak terkecuali rombongan kami

Kelucuan Alif putra bungsu ustadzah Normaziah dalam menyebutkan kapal nabi Nuh zaman now emang cocok banget karena ukuran kapal nya sangat besar dibandingkan kapal nelayan lainnya 

Dengan sekuat tenaga dan penuh ekspresi Alif mencoba mendorong kapal yang terparkir di pinggir pantai desa Gowa blimbing timur Paciran Lamongan

Senja hari ini terasa lebih indah dari sebelumnya , Terimakasih Allah...
Read More

Malam Jumat Legi Pungkasan Di Tahun 2019

Malam Jumat Legi Pungkasan Di Tahun 2019


Ada yang beda sesampai di makam Syeikh Maulana Malik Ibrahim atau Sunan Gresik tempatnya yang makin tertata rapi , bersih dan bikin betah wisatawan 😍

Hari ini adalah Malam Jumat Legi di minggu terakhir dalam tahun 2019 , Banyak kenangan yang Allah SWT berikan untuk kita semua : menangis, ketawa, suka duka..semua bersatu dalam satu ujian...

Dari relung hati yang paling dalam mohon maaf yang sebesar-besarnya kalau selama ini ada yang tergores hati karna ucapan dan sebagainya

Salah dan khilaf yang tak dapat dipisahkan sebagai  manusia biasa, yang di sengaja maupun tidak.  Semua tak ada niatan dalam hati, terkadang terlepas ucapan tanpa sadar. 

Semoga Allah SWT senantiasa membimbing dan melindungi kita. 

Hati seperti kaca , Jangan Sampai Retak...
Akal seperti air , Jangan Sampai kering... 
Iman seperti debu , Jangan Sampai Hilang..            
Persaudaraan seperti tali, Jangan sampai putus...

Dengan harapan, semoga tahun 2020 menjadikan persaudaraan, silahturahmi kita lebih baik dan indah

Aamiin Aamiin Ya Rabbal'allamiin
Read More

Dimana Ada Pasir Disitu Ada Emas

Dimana Ada Pasir Disitu Ada Emas

Ziaroh Makam Sunan Giri Gresik

Ini kali pertama perjalanan wisata malam yang padat merayap , entah karena musim liburan atau karena ada momen tertentu sehingga jalan menuju ke arah makam sunan giri sangat ramai dan penuh dengan para peziarah

Sesampai di lokasi makin padat dan luar biasa antusias peziarah yang terus berdatangan dan beberapa terlihat duduk didepan tangga masuk , usul punya usul ternyata malam ini adalah malam Jumat legi dan puncaknya bulan 

Begitu besarnya nama sunan giri , tokoh Walisongo yang bergelar Prabu Satmata hingga saat ini tak pernah sepi dari peziarah yang datang berdoa di makamnya tepatnya di sebuah bukit di Dusun Kedhaton, Desa Giri Gajah Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik.

Kompleks makam ini berupa dataran bertingkat tiga dengan bagian belakang paling tinggi dibutuhkan tenaga ekstra karena lumayan juga naik anak tangga nya menuju ke makam.

Kisah Sunan giri membawa barang dagangannya ke Banjarmasin menjadi cerita yang sangat fenomenal di wilayah Kalimantan , dan ini menjadi satu alasan kuat yang membawa keluarga besar Ustadzah Normaziah  sampai di giri Gresik Jawa Timur

Cerita pasir menjadi emas berawal dari kenekatan sunan giri ke Banjarmasin dengan membawa dagangan sebanyak dua kapal namun sesampai di Banjarmasin semua barang yang dibawa bukan dijual namun dibagikan secara gratis.

Setelah semua dagangan habis , sunan giri mengisi kapalnya dengan pasir dan kerikil sesampai di Gresik ternyata pasir dan kerikil nya berubah menjadi barang kebutuhan yang sangat dibutuhkan warga Gresik 

Terimakasih ustadzah Normaziah dari Martapura Kalimantan Selatan yang sudah mengajakku walau harus berhenti didepan tangga pertama namun malam ini sudah jadi kenangan terindah menyaksikan kebesaran nama sunan giri melalui jamaah yang hadir 

Masya Allah...
Read More

Pencarian Cinta Di Pantai Klero

Pencarian Cinta Di Pantai Klero

Pantai Klero 

Petualangan seru bersama keluarga besar Ustadzah Normaziah di Pantura mengharuskan kita berhenti sejenak di pantai klero nan indah menawan dengan pemandangan alam yang masih asli belum terjamah oleh tangan-tangan kreatif

Entah kenapa tulisan I ❤️ U di pantai klero desa wisata Gesikharjo seakan pas banget dengan posisi mereka berlima yang sedang sibuk mencari sesuatu dan ingin mengabadikan moment dengan smartphone nya 

Alif si bungsu dengan suka cita membanggakan penemuannya berupa kerang yang bagus untuk dibawa pulang dan ditunjukkan ke Ibu guru dan teman-teman sekolahnya di Martapura Kalimantan Selatan

Semangat berlibur menghabiskan waktu jelang tahun baru tuk jelajah pulau Jawa sudah menjadi impian guru sekolah dasar yang tetap cantik di usianya yang akan memasuki angka kesuksesan

Terimakasih atas kenangan indah ini , semoga kita bisa jumpa di liburan berikutnya dalam suasana yang lebih membahagiakan 😍
Read More

Wisata Bahari Lamongan

Wisata Bahari Lamongan
Di depan Wisata Bahari Lamongan


Kepiting merah besar dengan dua capit yang siap mencengkeram siapapun yang datang dan ingin mengganggunya menjadi daya trik tersendiri bagi Alif putra bungsu ustadzah Normaziah dari Martapura Kalimantan Selatan

Begitupun dengan si kodok hijau yang nempel di tembok tak lepas dari celotehan lucu si kecil yang Sholeh dengan bahasa khas Banjar yang terkadang tak kumengerti artinya 😀

Sayang sekali senja yang makin menggelap tak mengijinkan kita masuk ke dalam karena jam operasional sehari-hari hanya sampai pukul 16.00 wib 

Cukuplah kita abadikan momen terindah ini tuk rekam jejak bahwa kita pernah singgah
Read More

Maulana Ibrahim Asmoro Qondi

Maulana Ibrahim Asmoro Qondi

Ziaroh Makam Ayahnya Sunan Ampel
Liburan berkah kali ini bersama keluarga besar Ustadzah Normaziah mengantarkan ziarah ke makam Maulana Ibrahim Asmoroqondi di Tuban (bagi orang awam lebih sering menyebutnya sebagai ayah Sunan Ampel). 

Kata Asmoroqondi merupakan nisbat dari tempat kelahiran atau asal beliau yang sekarang kita kenal daerah Samarkand di negara Uzbekistan.

Indonesia di samping negara dengan potensi jalur perdagangannya, para pendakwah jaman dahulu juga melihatnya sebagai daerah yang sangat pas untuk di jadikan tempat dakwah. 

Ziaroh Makam Maulana Ibrahim Asmoro Qondi

Dan , alhamdulillah hari ini diberi kesempatan untuk bisa mengenal lebih dekat tokoh yang menyebarkan agama Islam di Nusantara utamanya di pulau Jawa
Read More

© Copyright BUNDA TRI.COM