Komunitas Love Suroboyo Berkunjung Ke Jawa Pos
Komunitas Love Suroboyo Berkunjung Ke Jawa Pos
Surabaya -Komunitas love suroboyo siang ini berkunjung ke dapur Jawa pos di graha pena lantai 4 Surabaya ( 22/9/2016)
Penayanganan historis berdirinya Jawa pos dari zero ke hero menjadi motivasi tersendiri bagi anggota love suroboyo yang hadir .
Miftahul fahamsyah Redaktur jawapos.com yang menjadi narasumber siang ini menjelaskan secara detail mulai dari produksi hingga distribusi.
" ada 150 anak perusahaan jawa pos yang tersebar di Indonesia diantaranya Radar yang dimiliki di Jawa timur tengah dan Bali ,untuk Halaman internasional Jawa pos berlangganan berita dari afp dan ap dari berita nasional yang kemudian di translete ke bahasa Indonesia.
Untuk halaman Ekonomi politik , bisnis dll dikerjakan oleh wartawan jakarta dan Surabaya , Jawa pos menempatkan wartawan wartawan nya untuk mencari berita langsung dari sumbernya .
Untuk wartawan surabaya meliputi Surabaya, Sidoarjo dan Gresik dengan pembagian pos di pemerintahan , DPR , DPRD Pemkot polres polsek pengadilan pendidikan pelabuhan terminal kriminal.
Shandy selaku ketua komunitas love suroboyo menyampaikan apresiasi yang tinggi pada jawa pos " Sampai hari ini Jawa pos tetap di hati masyarakat karena selalu berinovasi dalam mengolah berita , sehingga kehadiran Jawa pos tetap dihati pembaca walau di era media sosial yang membahana " ( Bunda Tri )
No comments:
Post a Comment