Notulen Rapat Koordinasi Terbatas Panitia Semarak Muharram 1438 H Pelajar Kota Surabaya

Notulen Rapat Koordinasi Terbatas 
Panitia Semarak Muharram 1438 H Pelajar Kota Surabaya



Hari, tanggal : Senin, 26 September 2016
Tempat : Dinas Pendidikan Kota Surabaya
Peserta :
- Dispendik : 6 orang (Kepala, Sekretaris, 4 Kepala Bidang Dispendik)
- Panitia GPAI : 10 orang (SD=5, SMA=2, SMK=2, Madrasah=1)

Hasil Rapat diputuskan beberapa hal sebagai berikut :
1. Waktu Kegiatan: Minggu, 2 Oktober 2016, Pkl. 06.00 WIB = selesai
2. Kegiatan : a) Pawai Shalawat: Start di Siola dan Finish di Taman Surya/Balai Kota Surabaya.
Rute : Siola – Jl. Tunjungan – Jl. Gubernur Suryo – Jl. Yos Sudarso – Jl. Jaksa Agung Surprapto – Balai Kota Jl. Wali Kota Mustajab Surabaya. b)Pentas PAI/Penampilan Siswa (Sebelum peserta datang, selama Defile/barisan Kafilah datang), c)Doa bersama : Balai Kota Surabaya
3. Peserta Kumpul mulai pukul 05.30 WIB di depan Siola (Jl. Tunjungan) dan pukul 06.00 WIB, Start Pawai mulai di Pertigaan Pasar Genteng. Diperkirakan seluruh peserta telah berkumpul di Balai Kota pukul 07.00 WIB.
4. Urutan defile/barisan kafilah: SD-MI, SMP-MTs, SMA-SMK-MA. Masing-masing jenjang, defile didahului oleh Drum Band/Baronsai. Masing-masing Kafilah SD-MI terdiri dari 100 orang berdasarkan Kecamatan. SMP-MTs, SMA-SMK-MA antara 100-150 berdasarkan Wilayah.
5. Jumlah Peserta Pawai Shalawat : a)Pelajar SD=8.250 peserta, meliputi: 350 SD Negeri x 15= 5.250 dan 200 SD Swasta x 15 = 3.000. b)Pelajar SMP= 2.250 peserta, meliputi: 50 SMP Negeri x 15 =750 dan 100 SMP Swasta x 15 = 1.500. c)Pelajar SMA = 1.940 peserta, meliputi: 22 SMA Negeri x 20= 440 dan 75 SMA Swasta x 20= 1.500. d)Pelajar SMK= 1.400 peserta. meliputi: 10 SMK Negeri x 20= 200 dan 60 SMK Swasta x 20= 1.200. e)Pelajar Madrasah=1.000 peserta, meliputi: Pelajar MI= 400 peserta, Pelajar MTs= 400 peserta dan Pelajar MA= 200 peserta. Total jumlah peserta pawai= 14.840 peserta
6. Jumlah peserta seluruhnya: Pentas PAI= 100 orang, Pawai Shalawat = 14.840 orang, Panitia= 150 orang, Tamu Undangan= 100 orang, Keamanan= 60 orang, Jumlah Total= 15.250 orang.
7. Kafilah yang tiba di Balai Kota selesai defile, langsung menempati tempat sesuai jenjang Sekolah (panitia mengarahkan dan menentukan tempat), setiap Kafilah diharapkan menyiapkan alas tikar dan konsumsi masing-masing. Seluruh Guru PAI yang mendampingi kafilah, diharapkan membantu menjaga ketertiban, kerapian dan kebersihan setiap kafilah.
8. Mengingat banyaknya peserta, maka diputuskan tidak ada penilaian kafilah terbaik untuk semua jenjang.
9. Acara dilanjutkan Sambutan Walikota Surabaya Ibu DR. Ir. Tri Rismaharini dan dilanjutkan Do’a bersama yang akan dipimpin oleh KH. Luthfi Muhammad (Gus Lutfi), Pengasuh Pesantren Nusantara Ma’had TeeBee Indonesia (PeNUs MTI) Tambak Bening Surabaya.
10. Rincian undangan, peserta dan acara akan dipostingkan di Web Dispendik.
11. Rencana Rapat Koordinasi Akhir akan dilaksanakan pada Kamis, 29 September 2016, pukul 15.00 WIB di Aula Dispendik. (Surat Undangan dari Dispendik akan diposting di Web Dispendik Ketenagaan).