Keseruan rafting di air terjun sri gethuk


Keseruan rafting di air terjun sri gethuk

Sebelum sampai di lokasi air terjun , kami dibuat agak g nyaman sebab kondisi airnya yang  keruh , tapi jangan salah ....
Keruh dipermukaannya
Namun airnya sangat dalam dan dingin

Guide tim dari pengelola air terjun sri gethuk  kemudian mengarahkan kami ke perahu tambang yang sudah disiapkan
Tiap perahu diisi 10 penumpang

Setelah mesin perahu dinyalakan dan peserta sudah memakai pelampung  , disinilah awal dimulainya keseruan

Pemandangan tebing batu kapur yang indah dengan aneka tanaman hijau menambah kekaguman ku akan kebesaran kekuasaanNya

Masya Allah....
Subhanallah...
Indahnya tak terkira. ..

Sesampainya di tebing air terjun perahu disandarkan
Kekaguman ku makin meningkat seiring dengan adrenalin ku

Betapa tidak...
Batuan licin dan curam serta kedalaman sungai yang tak bisa ku ukur menjadi faktor utama terbarunya adrenalin

Semakin naik dan menanjak menuju air terjun semakin terpacu kekhawatiran akan keselamatan diri

Namun , seiring dengan itu rasa penasaran dan kemauan keras untuk mencapai air terjun mengalahkan semua kekhawatiran ku dan teman teman

Beberapa menit kemudian...

Rasa khawatir itu berubah jadi rasa takjub
Rasa khawatir itu berubah jadi keberanian

Tak terasa 500 foto terdokumentasikan di memori hp bu Widji Astuti , setiap momen dan setiap tingkah pola kami diabadikan

Seru....
Asyik...
Menyenangkan ...

Usai bermain air sepuasnya
Meluncur dari bawah air terjun  hingga ke sungai
Membawa sensasi tersendiri

Diakhiri dengan aksi ngambang berantai sepanjang sungai

Alhamdulillah
Allahu Akbar !

Terimakasih wk 6 , hari ini aku benar benar bahagia lahir dan batin
Sangat refresh

Barokallah...