Kisah Nabi Nuh AS Menghipnotis Santri Al Fatah
Sore hari kemarin tepatnya tgl 3 Desember 2016 telah di selenggarakan acara Silaturohim BKPRMI dengan Ppmi Surabaya yang di kemas dalam bentuk acara My Darling di TPA Alfatah di dukuh kupang.
Tepatnya di musholla Al Adnani yg di ikuti oleh sekitar 150 Santri Putra dan Putri yang di asuh oleh ust Nur Husnan.
Acara di mulai pkl 16.00 -17.00 yang di buka oleh ust Tobib selaku pemandu acara kemudian sambutan kepala TPA (ust Nur Husnan).
Di lanjut sambutan dari BKPRMI (ust Dimyati) kemudian acara berkisah dari Ppmi oleh kak Happy dgn boneka yang lucu.
Kali ini kisah tentang Nabi Nuh yang telah berdakwah selama 950 tahun namun masih banyak yang belum beriman sehingga Alloh menurunkan adzab nya kepada kaum Nuh dengan banjir besar sehingga menenggelamkan semua yg ada di daratan kecuali mereka yg telah beriman dan ikut Naik Bahtera nabi Nuh selama banjir.
Akhirnya setelah banjir/masa adzab selesai Bahtera nabi Nuh mendarat di bukit Juudiy sehingga di mulai lah kehidupan baru.
Selama berkisah anak-anak terlihat sangat antusias sehingga ada beberapa anak yg maju ke depan dengan hafalan surat pendek bahkan dengan Quran surat waqiah.
Semangat semua.
" Ayoo TPA yang belum bergabung dengan kegiatan ini silahkan segera bergabung karena kesempatan terbatas" . Ujar ustadz Ahmad Dimyati selaku sekjen DPD BKPRMI Surabaya menjelaskan .( Tri /AD)
No comments:
Post a Comment