Lazizmu Peduli Puting Beliung


Surabaya  - Kepedulian kepada sesama manusia menjadi motto dari lembaga zakat infaq shodaqoh muhammadiyah , termasuk peduli pada korban bencana angin puting Beliung yang melanda dua warga nelayan yang ada di RW 02 desa Sukolilo  kelurahan Sukolilo baru  kecamatan Bulak Kota Surabaya , sabtu 18/2/17

Kondisi rumah dan status tanah adalah tanah uruk/gacaran/reklamasi dan tidak memiliki surat tanah sehingga tidak bisa diikutkan perbaikan rumah melalui program RSDK Dinsos menjadi alasan utama bagi Lazizmu menyalurkan bantuannya ke korban bencana angin puting beliung.

Pimpinan wilayah Aisyiyah Jawa Timur  Turut membantu meringankan beban korban angin puting Belitung dengan memberikan support secara moril dan materiil dengan menyerahkan langsung bantuan berupa genteng yang diberikan oleh ibu Candra Dalilah selaku PWA Jawa timur kepada Sunarko Ketua Lazizmu Surabaya yang kemudian diteruskan kepada korban .

Semoga amal ibadah bpk/ibu donatur diterima Allah. SWT. Aamiin.