Uforia Pergantian Tahun
Uforia Pergantian Tahun
" nguing. ... nguing. ..nguing.... suara sirene devile mobil patroli polisi melintasi jembatan suroboyo memecah kesunyian dan keheningan sejak dipadamkannya lampu - lampu yang menerangi jembatan suroboyo sejak pukul 18.00 wib
Selanjutnya dengan sangat cekatan beberapa polisi dan dinas perhubungan yang menjaga pintu keluar jembatan icon Surabaya Utara ini segera menutup akses jalan dengan palang pintu yang telah di sediakan untuk kemudian di jaga hingga pukul 00.00 nanti
Sementara itu sepanjang jalan raya sukolilo terlihat keramaian pedagang makanan dan minuman dadakan yang ingin memanfaatkan akhir tahun untuk mengais rezeki
Walaupun sebenarnya mereka sangat kecewa dengan ditutup dan tidak dinyalakannya lampu jembatan suroboyo di momen tahunan yang sudah dipersiapkan sejak pagi hari tadi
Makanan dan minuman yang sengaja mereka beli untuk dijual kembali pada malam ini, dengan modal utang berharap dapat untung harus sedikit bersabar .
Apapun yang telah dilakukan pemerintah kota Surabaya, mungkin itulah yang terbaik bagi semuanya ...
Belajar dari pengalaman bahwa momen tahun baru adalah momen yang penuh uji nyali dan pelanggaran norma bahkan etika , maka dengan cara duduk bersama memanjatkan doa mata rantai nya bisa terpotong .
Semoga Surabaya semakin lebih baik dengan mengakhiri tahun 2017 dan mengawali tahun 2018 berbalut dzikir dan doa , Aamiin
No comments:
Post a Comment