Mlaku - mlaku Nang Tunjungan

Mlaku - mlaku Nang Tunjungan


Surabaya - Berbagai upaya dilakukan oleh Ibu Walikota Surabaya dalam menghidupkan kembali Jalan Tunjungan sebagai jalan legendaris Kota Surabaya dengan jargon sesuai lagu Cak Mus Mulyadi penyanyi kondang tahun 1960 yaitu " Rek ayo rek mlaku-mlaku nang Tunjungan " Senen 7/5/18

Usaha Bu Risma nampaknya memperoleh tanggapan positif dari masyarakat. Terbukti dengan banyaknya penjual kuliner yang berpartisipasi meramaikan acara mlaku - mlaku Nang Tunjungan. 

Bukan hanya kuliner yang meramaikan, tapi pernak - pernik handy craft juga menggelar dagangnya. Kuliner yang dijajakan disana cukup variatif, dari yang tradisional sampai kekinian. 

Momen ini juga tidak lepas dari pengamatan para pengusaha menengah disana. Terbukti beberapa toko berhasil menarik pembeli yang berkunjung di acara mlaku-mlaku nang tunjungan. Mestinya hal ini dapat ditangkap pengusaha lainya untuk ikut mengais peruntungan disana dan ikut mendukung acara " Mlaku-mlaku nang Tunjungan ala Jaman Now ". 

Semoga acara ini dapat lestari, bermanfaat dan memberikan kontribusi pariwisata tersendiri bagi Kota Surabaya Tercinta ini.