BULAK SPORT FOR ALL 2016

Surabaya , 22 Mei 2016
Dalam rangka menyambut HUT kota Surabaya ke 723  federasi olahraga rekreasi masyarakat Indonesia mengadakan Festival olahraga tradisional dan jalan sehat antar warga se kecamatan Bulak yang diadakan di Sentra Ikan Bulak 
acara berlangsung meriah sebab masing - masing utusan dari kelurahan mengirimkan minimal 2 gruop untuk masing - masing cabang olahraga yang sudah ditetapkan oleh panitia
lomba tradisional yang  digelar adalah lomba senam ayo bergerak Indonesia ( SABI ) pesertanya adalah gruop yang terdiri dari 5 perempuan yang berusia antara 17 - 40 tahun , lomba hadang / gobak sodor , pesertanya adalah gruop yang terdiri dari 5 perempuan yang berusia antara 17 - 40 tahun ditambah 2 orang cadangan, Lomba Tarik Tambang pesertanya adalah gruop yang terdiri dari 5 laki - laki yang berusia antara 17 - 40 tahun dengan maksimal berat badan 70 Kg, Lomba Terompah Panjang pesertanya adalah gruop yang terdiri dari 5 laki - laki yang berusia antara 17 - 40 tahun 
hadiah yang disediakan adalah Juara I tropy dan uang tunai sebesar 3.000.000, Juara II tropy dan uang tunai sebesar 2.000.000 dan Juara III tropy dan uang tunai sebesar 1.000.000
syukur alhamdulillah kelurahan sukolilo baru bisa mendapatkan juara III lomba Gobak Sodor