Drum Band Hizbul Wathon Menambah Hikmat Upacara Milad Muhammadiyah 107

Drum Band Hizbul Wathon Menambah Hikmat Upacara Milad Muhammadiyah 107


Surabaya - Ada yang istimewa pada upacara peringatan Milad ke-107 Muhammadiyah yang digelar Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Bulak Kota Surabaya dihalaman SD Muhammadiyah 9 Sukolilo Baru  Kecamatan Bulak, Kota Surabaya, Jumat (18/11) pagi. sebab upacara diiringi oleh Drum Band Hizbul Wathon

Ratusan warga Muhammadiyah ranting Sukolilo cabang Bulak kota Surabaya, tertunduk hikmat saat alunan mars Muhammadiyah dimainkan oleh Drum band Hizbul Wathon kebanggaan warga muhammadiyah ranting sukolilo yang sudah berkali kali mengukir sejarah karena prestasi yang di raih tidak hanya dari tingkat kota hingga ke tingkat nasional sudah pernah didapatkan .

Drum band yang di kelola pimpinan ranting muhammadiyah sukolilo bekerja sama dengan pemuda muhammadiyah dan ortom lainnya ini sudah 29 tahun dan sudah mengalami regenerasi ke dua , H.Muh.Hudery menyatakan “ Tak terasa Usia Drumband Hizbul wathon sudah memasuki usia 29 tahun ( berdiri pada tanggal 7 Januari 1987 ) banyak sudah prestasi yang sudah di ukir  melalui berbagai lomba / kejuaraan terbuka baik di tingkat Kota maupun di tingkat Nasional.” Ujarnya
Barisan pasukan upacara yang rapid an tertib yang diikuti mulai dari siswa SD Muhammadiyah 9 Surabaya , adik – adik ikatan pelajar Muhammadiyah , kakak – kakak dari pemuda muhammadiyah dan Nasyiatul Aisyiyah , Ibu – ibu Aisyiyah dan bapak – bapak muhammadiyah ditambah dengan kehadiran ibu – ibu lansia Qoryah thoyyibah yang ikut menjadi saksi sejarah perkembangan muhammadiyah di ranting sukolilo cabang bulak kota Surabaya ini.

Luqmanto selaku pimpinan cabang Muhammadiyah Bulak bertindak selaku inspektur upacara pagi ini berpesan kepada peserta upacara “Muhammadiyah sedang dan akan terus meningkatkan peran dakwah dan dari sudut pencerahan menuju terbentuknya hadapan bangsa yang berkemajuan “

Manusia Indonesia yang berkarakter kuat dan melekat dengan kepribadian bangsa yaitu manusia yang memiliki sifat religius moderat cerdas mandiri berilmu serta mempunyai relasi sosial dan solidaritas yang konstruktif dalam kehidupan kolektif. Dalam kepentingan membangun karakter emas tersebut diperlukan pendidikan yang mencerahkan dengan menjadikan agama sebagai sumber nilai utama kehidupan karenanya dengan upaya melakukan pembangunan karakter bangsa .

Muhammadiyah dari pusat sampai ranting dan jamaah dengan seluruh kekuatannya harus terus bergerak melakukan usaha usaha memajukan kehidupan bangsa menuju peradaban yang mencerahkan.

Muhammadiyah dan segenap elemen bangsa dituntut untuk menyelamatkan generasi muda depan dari virus yang meruntuhkan karakter utama Seraya membimbing anak anak bangsa dengan bagus iman dan ilmu menuju derajat kehidupan yang ber keunggulan.

Sebagaimana firman Allah dalam al-quran surat al-mujadilah ayat 11 " Allah SWT  akan meninggikan orang-orang yang beriman di antaramu dan orang-orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat " ( Bunda Tri )