Bu Risma itu Magnet !

Bu Risma itu Magnet


Surabaya - Tiga kali bertemu Bu Risma dalam seminggu, pertama saat Audiensi bersama DPD BKPRMI Surabaya  Beliau bercerita tentang Surabaya dan Pribadi Nonstop selama 60 menit tanpa minum sebelum akhirnya kami berdiskusi hingga 60 menit kedua , 27/3/18

Kami seakan dihipnotis untuk memperhatikan dengan seksama, menyimak tanpa ada seorangpun yang bicara Semua yang diucapkan mampu memberi magnet pada audien untuk fokus.

Ketika di Sentra Ikan Bulak dalam acara Hari Instagram Sedunia yang ke-15.
Semua peserta harus Menunggu Kehadiran Beliau yang harus membagi waktu.

Peserta yang rata-rata sudah datang mulai pukul 06.00 harus menunggu pk.09.55. Bahkan ketika acara akan berakhir sekelompok siswa SD yang jumlahnya kurang dari 40 harus rela menunggu Foto bareng dan kesampaian pk.10.18 wib.

Ketika pak Rudi  , kepala Sdnbulak Rukem I minta pada ajudan bu risma mohon ijin untuk  foto bersama , Siswa malah diarahkan untuk pulang, karena Ibu Risma sedang foto dengan komunitas warga lainnya.

Namun siswa  tetap tidak bergeming bahkan rela menunggu Magnet yang bernama Ibu Risma.

Pawai Seni Ogoh-ogoh di Pura Segara Kenjeran, lagi-lagi Menunggu kehadiran bu Risma , yang semula dijadwalkan pukul 14.00 wib harus diundur hampir pukul 17.00 wib

Ratusan Wartawan TV, Surat Kabar, Majalah,  Tabloid berbasis Nasional dan Internasional baik Manual dan Digital rela berdesakan dan Menunggu Ibu Risma. 

Kalau sudah begini sulit mendapatkan jepretan yang baik. Alat mereka Canggih. Postur tinggi dan Jangkauan Camera jarak jauh yg mendukung. 

Dalam sambutannya bu risma menyayangkan kenapa Surabaya hanya memparadekan 11 ogoh ogoh , Sedangkan Blitar, Gresik, Banyuwangi dan Tengger ada yang mencapai ratusan.

Sosok Ibu Risma,  benar-benar Walikotanya Orang Surabaya. Kota yang Multi Agama dan Etnis namun tidak pernah terjadi Benturan yang Fatal.

Semoga Ibu Risma akan menjadi Magnet Dunia. Aamiin

Terimakasih buat Katon Bagus , Muchlison Son , Dillah Sahila dkk  tim liputan #lovesuroboyo yang sudah merelakan waktu ,tenaga dan pikirannya untuk kegiatan hari ini 
Sukses untuk komunitas  #lovesuroboyo  dan kita semua !